skip to Main Content

STIE SATYA DHARMA AKHIRNYA LAUNCHING SISTEM PERPUSTAKAAN ( SiSiPut STIE)

Keberadaan sistem pada masa ini sangat memiliki daya guna yang tinggi, mengingat bahwa perkembangan teknologi yang sangat pesat. Hal ini akan menjawab bahwa perpustakaan STIE Satya Dharma mampu mengikuti perkembangan yang sangat pesat ini. Kesempatan ini tidak di sia-siakan oleh STIE dalam membuat sistem informasi perpustakaan yang sangat sederhana dan mudah diaplikasikan, sehingga pengelolaan bahan pustaka menjadi lebih efektif dan efisien. Demikian di sampaikan Nurmantara Rangga Galih Pangestu, A.Md, selaku Staff perpustakaan STIE Satya Dharma, pada Launching Sistem Perpustakaan (Sisiput STIE), di ruang perpustakaan, Selasa (23/10).

“Di perpustakaan STIE sangat banyak pengunjung, khususnya mahasiswa UNDIKSHA yang ingin membaca mengenai buku-buku Manajemen maupun Akuntansi, maka dari itu pelayanan kami harus semakin maksimal dalam memberikan pelayanan kepada para pemustaka.” ujarnya.Menurut I Made Rupana Jaya, S.Kom selaku Tim IT pembuat sitem tersebut mengungkapkan bahwa pembuatan sistem ini sebagai gagasan penguatan pengelolaan melalui teknologi, sehingga pengunjung merasa nyaman dan sangat terlayani dengan adanya system ini.

Perpustakaan STIE dibangun selain untuk menyokong kegiatan belajar mengajar yang dilakukan STIE, tetapi juga untuk memberikan informasi luas bagi pengunjung non-STIE. Hal tersebut juga diharapkan menjadi jalinan kerjasama yang akan dilakukan secara berkesinambungan. Lebih lanjut, kata Made Rupana Jaya, Launching system ini untuk memberikan pengalaman baru bagi mahasiswa, khususnya mahasiswa STIE yang terbiasa menggunakan sistem convensional, dan sistem ini akan menjadi edukasi bagi seluruh civitas akademika STIE, serta memberikan inspirasi, motivasi untuk terus berkarya dan menciptakan gagasan-gagasan baru demi kemajuan bersama. (Staff perpus/sgr).

Back To Top